keilmuan

Rekomendasi Film “Forrest Gump”

Film berdurasi 2 jam ini menceritakan tentang kehidupan seorang laki-laki dengan intelligence quotient (IQ) rendah bernama Forrest Gump.

Jejak Petualang di Kotagede “Memaknai Awal Bumi Mataram”

Yogyakarta, 2 Juli 2022 – Divisi Keilmuan dari Keluarga Mahasiswa Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan (KAPSTRA) dan Pihak Pengembangan Internal Mahasiswa (PIM) telah melangsungkan kegiatan Jejak Petualang di Kotagede “Memaknai Awal Bumi Mataram” pada hari Sabtu pukul 07.00 WIB hingga 13.00 WIB. Kegiatan ini dilaksanakan secara luring dengan mengunjungi beberapa lokasi menarik di wilayah Kotagede yang menyimpan sejarah panjang mengenai Mataram Islam.

PSdK Study Club

Yogyakarta, 10 Juni 2022 – Divisi Keilmuan Keluarga Mahasiswa Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan (KAPSTRA) telah melangsungkan kegiatan PSdK Study Club (PSC) pada hari Jumat pukul 13.30 WIB hingga 15.00 WIB. Kegiatan ini merupakan kegiatan diskusi kelompok yang bertujuan untuk mengulas materi perkuliahan yang telah didapatkan selama satu semester.

Rekomendasi Buku “A untuk Amanda”

A untuk Amanda adalah novel racikan Annisa Ihsani yang mengisahkan gadis remaja bernama Amanda yang sangat pintar, rajin, dan selalu meraih nilai sempurna untuk setiap hal yang ia kerjakan. Akan tetapi, Amanda yang awalnya merasa ‘candu akan prestasi’ perlahan mulai meredup seiring datangnya kericuhan di dalam kepalanya sendiri.

Rekomendasi Film “Penyalin Cahaya”

Penyalin Cahaya atau Photocopier merupakan film yang mengisahkan perjalanan pelik seorang mahasiswi bernama Suryani (Shenina Syawalita Cinnamon) dalam mengungkapkan kebenaran di balik permasalahan yang menimpa dirinya.

Ngobrol Inspiratif #1: Pemberdayaan Perempuan dan Pembangunan

Yogyakarta, 28 Mei 2022 – Divisi Keilmuan Keluarga Mahasiswa Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan (KAPSTRA) menyelenggarakan kegiatan Ngobrol Inspiratif seri pertama pada Sabtu (28/05). Ngobrol Inspiratif kali ini dilaksanakan secara daring melalui platform Zoom dengan tajuk “Pemberdayaan Perempuan dan Pembangunan”.

Rekomendasi Film “Imperfect”

Film ini bercerita tentang seorang wanita bernama Rara (Jessica Milla) yang sejak kecil kerap mengalami body shaming. Ibunya merupakan seorang mantan peragawati yang penampilannya dipuja-puja, juga adiknya yang bernama Lulu memiliki paras cantik, tinggi, putih, dan kurus layaknya standar wanita saat ini. Hal tersebut membuat Rara yang memiliki tubuh gemuk dan berkulit sawo matang kerap dibanding-bandingkan oleh keluarganya.

Rekomendasi Buku “Laut Bercerita”

Novel dengan genre historical fiction ini disajikan dengan bahasa yang indah, tetapi di saat bersamaan juga menyayat hati para pembaca. Dengan membaca novel Laut Bercerita, akan membuka pikiran dan hati pembaca mengenai betapa kejamnya rezim Soeharto pada masa itu. Meskipun kisah di dalamnya merupakan kisah fiksi, tetapi hal tersebut tidak mengurangi pengalaman pembaca yang tidak hidup pada masa Orde Baru untuk ikut merasakan kengerian dan teror yang dirasakan para mahasiswa dan aktivis. Sebab, novel ini diangkat dari kisah nyata.

Rekomendasi Film “Bad Genius”

Bad Genius merupakan film asal negara Gajah Putih yang menceritakan tentang sekelompok siswa yang merencanakan pembobolan ujian internasional scholastic aptitude test (SAT) atau dalam film ini disebut STIC.