pulesari

Kelana Podmas Kedua: Pesona Pulesari Desa Wisata

Senin (6/6), Divisi Sosial Masyarakat KAPSTRA mengunjungi Desa Wisata Pulesari yang terletak di Pulesari, Wonokerto, Kecamatan Turi, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Kunjungan tersebut ditujukan untuk mengambil video Podcast Masyarakat #2 yang bertemakan desa wisata. Kegiatan ini dilangsungkan oleh 9 anggota Divisi Sosial Masyarakat beserta empat anggota KAPSTRA lainnya. Podmas #2 mengundang dua narasumber dari Desa Pulesari, yakni Pak Saekhan selaku pemandu wisata desa setempat dan Mas Agus selaku pengurus Desa Pulesari.