Aktivitas

Riset dan Publikasi

Social Development Studies Center (SODEC)

Social Development Studies Center memiliki visi menjadi institusi penelitian dan pengabdian di bidang pembangunan sosial yang berperan mendorong pembangunan social yang berkeadilan. SODEC menjalankan aktivitas penelitian, pengabdian kepada masyarakat, pelatihan, dan publikasi yang fokus pada isu kebijakan sosial, pemberdayaan masyarakat, dan tanggung jawab sosial perusahaan. 

LAPORAN SODEC

LAPORAN SODEC

Tentang SODEC

Riset yang dilaksanakan oleh SODEC mencakup namun tidak terbatas pada riset pemetaan sosial dan asesmen kebutuhan untuk program CSR maupun pembangunan secara umum, evaluasi program dalam bentuk monitoring dan evaluasi, indeks kepuasan masyarakat, dan efek pengganda ekonomi, Social License Index untuk program CSR, studi exit strategy. Di samping itu, SODEC juga melayani konsultasi dan pendampingan untuk program CSR, penyusunan regulasi, penyusunan perencanaan, dan pelembagaan program pembangunan.  

Riset yang dilakukan dengan mixed method data gathering (survei rumah tangga, wawancara mendalam, dan FGD) ini ditujukan untuk memahami kondisi sustainable livelihood di sebuah wilayah. Selain itu pemetaan sosial juga menghasilkan analisis aktor di dalam masyarakat. Dengan data yang diperoleh, pemerintah, bisnis dan masyarakat, dapat memetakan program pengembangan masyarakat yang tepat sesuai dengan kondisi dan masalah yang dihadapi.

Social License Index (SLI) adalah sebuah desain penelitian kuantitatif yang dapat menggambarkan tingkat persepsi para pihak baik pemerintah, NGO, masyarakat dan entitas bisnis lainnya terhadap keberadaan aktivitas industri di wilayahnya. Hasil dari SLI sangat bermanfaat bagi industri untuk menentukan srategi stakeholder engagement yang tepat di dalam dinamika sosial, ekonomi, politik dan lingkungan yang kompleks.

Studi ini dilakukan secara interdispilin melibatkan beragam keilmuan yang relevan dengan konteks wilayah yang menjadi objek kajian. Keunggulan studi inovasi ini ialah memberikan gambaran terkait upaya inovatif yang dapat dilakukan yang sejalan dengan tujuan pembangunan berkelanjutan secara sosial, ekonomi, dan lingkungan.

Mengukur kepuasan masyarakat/penerima program pemberdayaan masyarakat mengenai 14 aspek pelaksanaan sebuah program mulai dari tahap perencanaan, proses, output sampai manfaat yang dihasilkan.

Monitoring dan Evaluasi adalah kajian mengenai ketercapaian sasaran suatu program dibandingkan dengan perencanaan yang telah disusun. Analisis dalam kajian ini didasarkan pada kerangka logical framework mulai dari input sampai impact.

Studi efek pengganda ekonomi bertujuan memberikan gambaran mengenai dampak pelaksanaan program terhadap perputaran uang, pendapatan, dan pekerjaan di suatu wilayah.

Studi SROI menyajikan dampak ekonomi, sosial, dan lingkungan yang dialami oleh para pemangku kepentingan sebagai akibat dari pelaksanaan sebuah program serta membandingkan nilai dampak terhadap investasi yang dikeluarkan.

Data review berguna untuk meninjau pemenuhan keriteria pemberdayaan masyarakat dalam suatu program.  Aktivitas ini menghasilkan sejumlah aksi korektif dan rencana pengembangan program di masa yang akan datang.

Bekerja sama dengan penyelenggara program, SODEC memberikan jasa pendampingan di lapangan serta konsultasi untuk pengembangan program. Pendampingan program CSR kepada Mitra Perusahaan dapat melalui penempatan Community Development Officer (CDO) yang merupakan alumni dari Departemen Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan FISIPOL UGM.

Training bertujuan membekali para penanggung jawab, pemegang keputusan dan pelaksana program CSR di lingkungan perusahaan. Memberikan pembekalan terkait dengan manajemen pengelolaan program CSR dan strategi pelaksanaan community development di masyarakat.

Informasi lebih lanjut hubungi:

Social Development Studies Center (SODEC) Departemen PSdK FISIPOL UGM
WhatsApp: 088888888888 (Hesti)
Email: sodec.fisipol@ugm.ac.id

Journal of Social Development Studies

Journal of Social Development Studies (JSDS) menerbitkan artikel peer-review tentang semua isu pembangunan sosial yang tersebar luas baik di Indonesia maupun di negara-negara kawasan dunia luas. Jurnal ini bertujuan untuk mendorong kegiatan berbagi pengetahuan antara akademisi, akademisi dan praktisi di bidang pembangunan sosial.

Publikasi Dosen dan Staf

Dialog KAPSTRA #3 “Urgensi Motivasi Belajar Siswa dalam…

Dialog KAPSTRA #2 “Mencari Sistem Pendidikan Terbaik: Perbandingan…

SELINTING: Kentut

SELINTING: Mereduksi Climate Change dari Kita (Sebuah Persuasi…