Event

i-Talks #1 Edisi Lebaran: Syawalan KAPSTRA

Internal Talks (i-Talks) merupakan program kerja yang diinisiasi oleh Divisi Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM) Keluarga Mahasiswa Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan (KAPSTRA). Tujuan dari acara tersebut adalah untuk mempererat persaudaraan antarpengurus KAPSTRA. i-Talks seri pertama, yang dilaksanakan pada tanggal 21 Mei 2022, mengusung tema Syawalan.  

Ngobrol Inspiratif #1: Pemberdayaan Perempuan dan Pembangunan

Yogyakarta, 28 Mei 2022 – Divisi Keilmuan Keluarga Mahasiswa Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan (KAPSTRA) menyelenggarakan kegiatan Ngobrol Inspiratif seri pertama pada Sabtu (28/05). Ngobrol Inspiratif kali ini dilaksanakan secara daring melalui platform Zoom dengan tajuk “Pemberdayaan Perempuan dan Pembangunan”.

AADC: ADA APA DI CSR? #2 X BRIWORK “The Role of CSR to Achieve a Better Life”

Divisi Hubungan Masyarakat KAPSTRA telah melaksanakan program kerja AADC: Ada Apa di CSR #2 yang dilaksanakan pada Jumat (20/5). Pada kesempatan ini, tema yang diusung adalah “The Role of CSR to Achieve a Better Life. Kegiatan ini dilaksanakan dengan harapan agar peserta mendapatkan pengetahuan dan pemahaman seputar praktek-praktek CSR dalam perusahaan. Kegiatan ini mengundang Nelsa Dwi Wahyuni selaku Corporate Social Responsibility (CSR) Senior Officer perusahaan PARAGON dan Bahruddin, S.Sos, M.Sc., Ph.D. selaku Dosen Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan (PSdK) sebagai pembicara serta Salsabila Laily Maulina (Mahasiswi PSdK 2021) sebagai moderator. 

Grebek HMD (Himpunan Mahasiswa Departemen) “Together We Build Relationships, Unite Differences, and Grow Stronger”

Divisi Hubungan Masyarakat KAPSTRA menyelenggarakan salah satu program kerjanya yaitu Grebek HMD (Himpunan Mahasiswa Departemen). Program kerja Grebek HMD pada kali ini mengangkat tema “Together We Build Relationships, Unite Differences, and Grow Stronger”. Grebek HMD pada tahun 2022 mengundang Ikatan Mahasiswa Ilmu Kesejahteraan Sosial (IMIKS), Universitas Sumatera Utara untuk melaksanakan studi banding bersama.

Bersafari Bersama Sosmas dan Komunitas Turuntangan dalam Marimas Perdana: “Menumbuhkan Semangat Tolong Menolong Melalui Gerakan Sosial Kerelawanan”

Pada 23 April 2022, Divisi Sosial Masyarakat Keluarga Mahasiswa Departemen Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan (Kapstra) telah melaksanakan kegiatan diskusi bersama Komunitas Turuntangan. Komunitas Turuntangan diwakili oleh Primadita Rahma, selaku Direktur Eksekutif Turuntangan Indonesia serta Vicko Prabawa, Koordinator Turuntangan Daerah Istimewa Yogyakarta. Acara ini disusun untuk mendorong teman-teman mahasiswa meningkatkan gerakan kerelawanan yang melibatkan masyarakat untuk mewujudkan Indonesia yang saling bahu-membahu menolong sesama.

KAFOUND BERBAGI (Takjil On The Road 2022)

Kamis 14 April 2022, Divisi KAPSTRA Foundation menginisiasi program KAFOUND BERBAGI (Takjil On The Road) dan berhasil membagikan sebanyak 114 boks takjil. Program kerja tersebut merupakan kelanjutan dari kegiatan penggalangan donasi yang telah dilakukan sebelumnya.

Bincang Ibu Kota Nusantara Bersama Sekolah Advokasi #1: Mengupas Urgensi Pemindahan Ibu Kota Baru

Sabtu 9 April 2022, Divisi Advokasi dan Propaganda melaksanakan program Sekolah Advokasi perdana. Sekolah Advokasi merupakan rangkaian series diskusi mengenai isu-isu sosial yang diinisiasi oleh Kementerian Advokasi dan Propaganda. Pada kesempatan ini, Sekolah Advokasi mengadakan diskusi yang bertemakan “Sekolah Advokasi #1 Ibu Kota Nusantara: Tunda atau Realisasikan? (Mengupas Urgensi Pemindahan Ibu Kota Baru)” bersama tiga pembicara: Dr. Hempri Suyatna, S.Sos., M.Si., Alfath Bagus Panuntun El Nur Indonesia, S.I.P., M.A., dan Bhima Yudhistira Adinegara, M,Sc.