Harry Cahyono (Alumni Magister PSdK 2020) Sustainability Communication Specialist PT Hengjaya Mine

Harry Cahyono merupakan alumni Magister PSdK FISIPOL UGM angkatan 2020 yang saat ini bekerja sebagai Sustainability Communication di PT Hengjaya Mine. Selama berkuliah, Harry telah mempelajari banyak ilmu yang berkaitan dengan pekerjaan ia saat ini yaitu isu-isu mengenai CSR dan strategi korporasi pada kacamata ESG secara nasional maupun global. Pembelajaran yang diperoleh melalui kegiatan maupun project kerjasama lintas instansi mampu membuka cakrawala pengetahuan Harry dalam memahami bagaimana pengimplementasian CSR oleh berbagai perusahaan-perusahaan di Indonesia. Ilmu pengetahuan tersebut telah membantu pekerjaan Harry dalam menganalisis dan mengevaluasi berbagai strategi korporasi dalam mengimplementasikan program-program CSR unggulan, kaitannya dengan konteks Environmental-Social-Governance (ESG).

Menjadi mahasiswa di masa pandemi Covid-19 menjadi tantangan tersendiri bagi Harry. Keterbatasan ruang dialog interaktif secara tatap muka seringkali menjadi penghalang proses pemahaman materi perkuliahan. Namun, para dosen mendorong mahasiswa untuk berani berpendapat dalam ruang-ruang diskusi yang sejajar dan diajak untuk mampu berpikir kritis atas kasus-kasus aktual, baik yang berkaitan dengan isu kemasyarakatan maupun korporasi. Mahasiswa juga diberikan berbagai akses media pembelajaran baik melalui fasilitas daring maupun luring terbatas. Pemantauan yang rutin dilakukan secara personal menjadi strategi departemen PSdK untuk memastikan bahwa mahasiswa tidak ‘tersesat’ apalagi ‘terhenti’ dalam memahami dinamika perkuliahan di tengah masa pandemi. Hal tersebut mendorong Harry untuk mampu menjadi seorang mahasiswa yang adaptif dan kreatif.

Pesan Harry untuk mahasiswa yaitu maksimalkanlah ruang dalam belajar. Pastikan bahwa pondasimu benar-benar kuat untuk membangun dialog yang lebih luas.

Berita Lainnya

advanced divider
Kategori