EcoStamp “Pemberdayaan Masyarakat Melalui Seni dan Kreatifitas”

Pada hari Minggu (28/05), Divisi Minat dan Bakat KAPSTRA melaksanakan salah satu program kerjanya yaitu Sociart dengan mengusung kegiatan seni ecostamp. Sociart merupakan suatu kegiatan sosial berupa aktivitas seni di lingkungan komunitas seni. Sehubungan dengan hal ini, Sociart bertujuan untuk membangun relasi terhadap komunitas-komunitas seni yang ada di Jogja sebagai bentuk dari nilai kemasyarakatan itu sendiri. Pada kesempatan kali ini, pelaksanaan kegiatan ecostamp dilaksanakan di Sanggar Seni Omah Ndeso, Karanglo, Purwomartani, Kec. Kalasan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Dalam pelaksanaan kegiatan, diharapkan teman-teman yang hadir dapat mengasah kreatifitas mereka dalam seni berbentuk ecostamp serta mengetahui bahwa kegiatan seni yang menggunakan daun untuk ditempel diatas kain merupakan kegiatan yang seru dan menyenangkan.

Kegiatan ini diikuti oleh 30 peserta murid sanggar seni dan 17 peserta yang terdiri dari wakil ketua Kapstra 2022/2023, 10 anggota Kapstra serta 6 anggota divisi minat dan bakat. Adapun pelaksanaan kegiatan diawali dengan sambutan dari perwakilan Sanggar Seni Omah Ndeso yang dilanjutkan dengan sambutan dari wakil ketua Kapstra. Kemudian masuk ke acara inti berupa pemaparan materi ecostamp yang diwakili oleh perwakilan sanggar, praktek ecostamp, games kuis dan diakhiri dengan pembacaan pemenang serta sesi dokumentasi. Melalui kegiatan ecostamp ini, Divisi Minat dan Bakat KAPSTRA mengimplementasikan konsep pemberdayaan masyarakat dengan memberikan pengetahuan kepada anak-anak usia 5-10 tahun untuk bebas melakukan kegiatan seni dengan memanfaatkan daun sebagai bahan dasar yang mudah ditemukan. Daun tersebut kemudian diwarnai menggunakan cat tekstil lalu ditempelkan pada tas serut berbahan dasar kanvas. Melalui modal material yang sederhana dan terjangkau, peserta dapat menghasilkan karya yang menarik melalui kreatifitas mereka. Selama berlangsungnya kegiatan, murid-murid sanggar maupun anggota KAPSTRA menunjukan antusiasme yang tinggi dari awal hingga berakhirnya kegiatan. Baik dari murid-murid sanggar, pemilik sanggar dan teman-teman Kapstra lainnya berharap bahwa program kerja Sociart berupa ecostamp ini dapat dilanjutkan kembali pada kesempatan lain.

Berita Lainnya

advanced divider
Kategori